Jejakcantik.com-Jangan pernah takut untuk
menelusuri suatu tempat yang memiliki sejarah. Disana, kamu akan menjumpai hal
yang menarik. Selain mempelajari sejarah, kamu akan mendapatkan sensasi
pemandangan yang menarik dan bahkan mungkin kuliner sedap untuk bersantap di malam
hari. Jejak cantik berkesempatan untuk menikmati pemandangan menarik di George
Town, Penang, Malaysia pada suatu masa.
Sebenarnya,
aku sudah lama sekali ingin memposting beberapa hasil jepretan yang tidak
seberapa ini. Namun, dikarenakan kesibukan baru sempat sekarang. Ada banyak
sekali lokasi spot yang menarik untuk dikunjungi dan bahkan sejarahnya. UNESCO
World Heritage Site status, rasanya senang aja bisa berpergian kesana. Nah,
pada kesempatan ini aku mau coba berbagi photo aku yang tidak seberapa
menggunakan kamera seadanya yakni Samsung Ace 3 hahaha. Super duper parah
bukan? Tetapi semuanya seru juga koq asal ada niat dan kemauan. Nah, selamat
menikmati hasil jepretan amature jejakcantik ketika berpetualang ke spot UNESCO
World Heritage Site status.
Next time
aku ceritakan pengalaman aku ketika blusukan ke beberapa spot selama di Penang,
Malaysia ya.
George Town Malaysia in FRAME
|
The Bottom of Line
Angin semilir di sore hari, ketika aku sedang menanti tiket untuk bisa masuk ke George Town museum. Disana, pemandangan kota Penang, tepatnya george town terlihat dengan jelas. Bahkan, sisa-sisa peninggalan sejarah pun masih ada. Aku terpesona dengan pemandangan laut yang terbentang. Walaupun, sudah banyak sekali kabel PLN melintang. Namun, tidak bisa dipungkiri kalau lokasi di menara pengintai ini bisa melihat keseluruhan area George Town. Apalagi pada masa lampau dan masa penjajahan.
Mungkin, bagi kalian yang tidak terlalu suka sejarah, bakalan membosankan. Namun, jika kalian suka melihat pemandangan, lokasi ini sangat menawan dan angin semilir di sore hari, merupakan pelengkap liburan sempurna di George Town Penang, Malaysia
|
Fill your day with love and step beauty feet
Fun Time it's you......
Visit my blogs such as betraveler storycitra, kitabahagia, petunjukhidup, ngerumpi
Pada
November 06, 2018
Jadilah orang pertama yang berkomentar!
You've decided to leave a comment – that's great! Please keep in mind that comments are moderated and please do not use a spammy keyword. Thanks for stopping by! and God bless us! Keep Smile and Lovely Day